MENULIS, BERKOMUNITAS
DAN BERKARYA
Mengutip tulisan bapak Ngainun Naim di grup belajar menulis gelombang 13 sangat menggugah dan menggetarkan untuk melihat diri dalam relung hati inilah kutipan itu "Ini zaman kolaborasi. Zaman yang membuat kita bekerja tidak sendirian tetapi bekerja sama. Ya, bekerja sama dengan orang lain untuk mengidentifikasi, menggali, dan memberdayakan potensi diri. Tentu harus tepat dalam memilih teman kolaborasi. Jangan sampai salah memilih teman karena akibatnya justru bisa menjerumuskan. Pilihlah teman yang bisa memberikan dukungan dan dorongan dalam kinerja yang bernilai positif. https://spirit-literasi.blogspot.com/2020/12/menulis-berkomunitas-dan-berkarya.html.
Kucoba instrospeksi diri , coba periksa diri siapa komunitas yang sudah ku ikuti ternyata ada komunitas Bale Pinter komunitas ini beranggotakan beberapa profesi yang bergerak dalam bidang penyelamatan lingkungan dengan pemanfaatan barang limbah berupa plastik untuk dapat dimanfaatkan menjadi barang yang berharga dengan niatan sukseskan gerakan zero waste yang sudah dicanangkan oleh bapak gubernur NTB diakhir 2019 yang lalu. Namun tidak hanya itu 2 karya buku antologi bersama anggota komunitas juga sudah terlahirkan yaitu yang berjudul Karya Kita Untuk Prestasi Bersama dan Goresan Dalam Mimpi
Selain itu komunitas sedang ingin mengembangkan alat penghasil minyak tanah, premium dan solar dari pembakaran sampah plastik. Komunitas mencoba untuk bekerja sama dengan berbagai pihak agar solusi untuk pemanfaatan limbah plastik lebih optimal dan bisa menjadi sebuah pilihan untuk memjaga kebersihan lingkungan dari pencemaran limbah plastik yang sangat mengganggu. Semago impian ini dapat terwujud.Iniilah alat yang jadi impian komunitas
Beberapa komunitas yang diikuti lainnya berhubungan dengan kegiatan menulis maupun kegiatan belajar menjadi diri lebih baik dengan profesi yang menjadi tanggung jawab dunia maupun akherat. Saya sangat setuju jika diera saat ini harus pandai memilih teman dan berkomunitas minimal kita mampu mendapatkan nilai tambah dalam sebuah kerja sama ataupun pertemanan. Nilai tambah ini sangat luas maknanya namun yang jelas membawa kebaikan baik dunia maupun akherat. Maka kebaikanlah yang harus terajud dan terwujud.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar